Beranda Tak Berkategori Personel Polsek Barong Tongkok lakukan patroli cooling system menjelang pungutan suara Pilkada...

Personel Polsek Barong Tongkok lakukan patroli cooling system menjelang pungutan suara Pilkada Serentak 2024

Barong Tongkok – Personel Polsek Barong Tongkok melaksanakan patroli sambang (cooling system) di salah satu bengkel di Kampung Rejo Basuki, Jumat (22/11/2024). Kegiatan ini bertujuan untuk mengantisipasi potensi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) menjelang hari pungutan suara Pilkada Serentak 2024.

Dalam kegiatan tersebut, anggota patroli, Bripda Doni F., berdialog dengan warga setempat, menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas, serta mengimbau masyarakat untuk menjaga situasi yang kondusif selama masa kampanye. Warga juga diingatkan untuk menggunakan hak pilih mereka secara santun, aman, dan damai.

Kapolsek Barong Tongkok, IPTU Edi Subagyo, S.A.P., menjelaskan bahwa menjaga stabilitas keamanan adalah prioritas utama menjelang Pilkada. “Kami terus menginstruksikan kepada personel piket jaga untuk rutin melaksanakan patroli guna memastikan situasi di wilayah hukum Polsek Barong Tongkok tetap kondusif,” tegasnya.

Patroli cooling system ini merupakan langkah preventif Polsek Barong Tongkok dalam mendukung kelancaran pesta demokrasi, sehingga masyarakat dapat menjalankan hak pilihnya dengan rasa aman dan nyaman.

Humas Polres Kutai Barat

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Must Read

Polsek Muara Lawa dirikan pos pelayanan arus mudik Natal dan Tahun Baru

Muara Lawa, Kutai Barat – Polsek Muara Lawa mendirikan Pos Pelayanan Arus...

Satreskrim Polres Kutai Barat sosialisasi cegah pungli dan kebocoran dana BOS

Kutai Barat – Satreskrim Polres Kutai Barat menggelar sosialisasi pencegahan tindak pidana...

Polres Kutai Barat tangkap empat terduga pelaku pencurian sepeda motor

Kutai Barat – Tim Opsnal Polres Kutai Barat menangkap empat terduga pelaku...

Polres Kutai Barat gelar rapat koordinasi lintas sektoral persiapan pengamanan Natal dan Tahun Baru

Kutai Barat – Dalam rangka persiapan pengamanan Natal 2024 dan Tahun Baru...